3 Pertimbangan Dalam Memilih Kaolin Clay Supplier

Kaolin clay disebut juga dengan tanah liat Cina. Merupakan bahan utama untuk industri kosmetika. Teksturnya yang halus dan kandungan mineralnya tinggi. Tek heran jika kaolin banyak dicari. Bukan hanya untuk kosmetika. Kaolin juga dipakai dalam berbagai industri seperti bahan cat, industri kertas, serta pembuatan keramik. Selain Cina, kaolin dari Indonesia juga memiliki kualitas yang baik.

3 Pertimbangan Memilih Kaolin Clay Supplier

Seperti halnya memilih penjual untuk produk lainnya, diperlukan pertimbangan dalam memilih kaolin clay Supplier Agar tidak kecewa di kemudian hari. Berikut adalah tiga pertimbangan dalam memilih kaolin clay Supplier.

Kualitas produk dan layanan

Tentu saja kualitas produk adalah hal utama yang harus dipertimbangkan. Kaolin membutuhkan proses penjang sejak penambangan hingga siap digunakan. Kaolin yang berkualitas baik memiliki tekstur halus dan bebas pasir.

Pastikan juga supplier memiliki layanan lengkap dan dapat menjami kaolin yang mereka jual bebas kontaminasi bahan berbahaya. Hal ini dapat dibuktikan melalui tes laboratorium.

 Beberapa supplier juga menyediakan sample gratis produk yang mereka jual. Jika akhirnya Anda memutuskan untuk membeli, teliti kembali dan pastikan kualitas produk sama dengan kualitas sampel yang mereka berikan.

Layanan purna jual

Layanan purna jual meliputi garansi kualitas, proses retur yang mudah, pemeliharaan dan penggantian, dll. Pastikan pula supplier memiliki support system yang memadai untuk melayani konsumen. Termasuk customer service yang mampu membantu memecahkan masalah konsumen.

Pengalaman di industri kaolin

Supplier yang berpengalaman dapat menjual kaolin ke reseller maupun langsung ke konsumen. Supplier kaolin yang dapat dipercaya hendaknya memiliki teknologi mumpuni. Agar dapat memproduksi clay dalam jumlah banyak dan kualitas terjaga.

Anda dapat melihat portofolio dan pengalaman mereka melalui profil perusahaan, berita di media massa, serta hasil pemeriksaan auditor independen terpercaya.

Tidak banyak kaolin clay supplier yang benar-benar mumpuni. Calon pembeli juga dapat membandingkan layanan dan mutu produk beberapa supplier sebelum memutuskan. Melalui tiga pertimbangan di atas, semoga dapat membantu. 

Membeli kaolin clay untuk dijadikan bahan industri dan kerajinan tentu memerlukan pertimbangan tersendiri. Mulai dari harga, ketersediaan produk, hingga kualitas. Rekomendasi Kaolin clay supplier Indonesia terbaik adalah PT. Yudian Kawan Mineral atau YUKAMI.

YUKAMI memiliki pengalaman lebih dari tiga puluh tahun di industri pertambangan kaolin dan ahli dalam menciptakan berbagai produk kaolin seperti bubuk kaolin , mie kaolin dan gumpalan kaolin . Produk tersebut telah banyak digunakan di industri lokal di Indonesia maupun di luar negeri seperti Taiwan, China, Bangladesh, Korea Selatan, Malaysia, Filipina dan banyak negara Asia lainnya.

Write a Comment

Your email address will not be published.